Identitas Minerva New R 150 VX



Untuk pindah ke menu lainnya, anda harus kembali dahulu ke halaman utama. Menu diatas hanya shortcut pada halaman utama.



Identitas Minerva New R 150 VX



by otosia.com



Minerva SACHS sebenarnya bukan merupakan pemain baru di industri dan pasar kendaraan bermotor roda dua di Indonesia, karena perusahaannya sendiri telah berdiri sejak tahun 2000. Meskipun memang secara reputasi masih bisa dibilang paling muda di antara merk-merk Jepang, terutama.Minerva sendiri didominasi dengan produk-produk yang berfokus kepada konsumen penggemar motor pria dan motor sport. Salah satunya yang paling dikenal adalah New R 150 VX, yang sebenarnya telah dilaunching tahun 2012 dan mulai menyebar luas tahun 2013 dan tahun ini.


New R 150 VX merupakan perkembangan dari old 150 VX yang telah dipasarkan sebelumnya, banyak improvisasi yang telah diberikan Minerva kepada motor ini, sehingga menjadi salah satu yang terlaris dari Minerva disamping Megelli 250.Secara kualitas, pabrikan Jerman ini merupakan produk yang sangat baik di semua sisi, bahkan cukup menyamai produk-produk yang sudah lebih lama eksis di Indonesia.1. Desain
New R 150 VX merupakan improvisasi dari model lama 150 VX yang memiliki desain headlamp mirip dengan Yamaha YZF-R15. Namun pada model baru ini, improvisasi besar-besaran terjadi, terutama yang paling mencolok adalah penambahan LED di masing-masing headlamp, sisi kanan dan kiri.


Penggunaan seat yang terpisah untuk pengemudi dan penumpang juga memberikan kesan lebih 'tertata'.Hanya saja, jika dibanding motor yang setipe, dudukan untuk penumpang sedikit tinggi. Namun bisa diakali dengan menurunkan tingginya sesuai keinginan.Stripe yang terpasang di fairing dari motor ini juga sangat kompositif, sesuai dengan lekuk tubuh si kuda besi. Kesan sporty-pun kental terasa pada New R 150 VX. Penggunaan knalpot yang sama sekali baru membuat motor ini semakin terlihat lebih dinamis daripada seri 150 VX sebelumnya.



2. Dimensi
Layaknya motor sport, New R 150 VX memiliki dimensi yang cukup panjang, walhasil membuat sudut putar balik jadi semakin besar. Motor ini sendiri memiliki P x L x T pada angka 1.982 x 675 x 935 di skala milimeter. Jarak wheelbase sepanjang 1365 milimeter lah yang membuat motor ini memiliki sudut tikungan yang cukup lebar.Berat kosong sebelum diisi bahan bakar adalah sekitar 115 kg dan bisa mencapai 154 kg saat sudah diisi dengan bahan bakar yang nyaris penuh. Kapasitas bahan bakar dari motor ini adalah 12 Liter, termasuk penggunaan space untuk reserve fuel pada tangki.


3. Mesin
Motor ini dipersenjatai dengan mesin SOHC ber-oil cooler, dengan 5-percepatan, berukuran sampai dengan 147cc. Dengan kompresi 9,2:1 sebenarnya motor ini masih diperbolehkan untuk menggunakan bahan bakar beroktan 88, tapi penggunaan BBM yang non-Leaded, seperti BBM beroktan 92 akan jauh lebih bisa mengangkat performanya.


Motor sport yang satu ini sedikit berbeda dengan motor sport yang lainnya, karena masih menggunakan sistem karburator, dimana pada akhirnya memberikan pilihan untuk pengemudinya. Terkesan konvensional, tapi di sisi lain memberi keleluasaan yang lebar bagi penggunanya untuk melakukan perbaikan dan modifikasi di sana-sini.Bagi yang menyukai modifikasi, Minerva New R 150 VX merupakan 'kanvas' yang sangat kondusif untuk digunakan dan dikreasikan.
4. Fitur
Beberapa fitur juga melekat pada diri New R 150 VX. Seperti odometer digital yang menunjukkan beberapa item, seperti kecepatan dan posisi gigi, serta jam, bahan bakar dan kondisi aki.


Motor ini juga sudah diperlengkap dengan suspensi tipe upside-down dan dual cakram double piston di rem depan dan belakang.Yang paling bisa dikatakan impresif adalah spion yang berada di posisi yang sangat nyaman untuk dilihat oleh pengemudinya. Karena spion yang digunakan mendapat tempat dan ukuran yang sangat proporsional oleh pabrikannya.


5. Performa
Perlu digarisbawahi bahwa Minerva New R 150 VX merupakan motor stylish, bukan total sebuah motor yang speed hunter layaknya 150 VX racing version atau Megelli 250. Apalagi dengan maksimal daya kuda yang 'hanya' 13,8 hp.Setidaknya itulah yang terpancar dari bobot, desain, serta komparasi dari kompresi yang ada pada diri motor ini. Pada kondisi default motor ini bisa mencapai top speed sampai dengan 120 km/jam.Tapi saat dipacu menggunakan bahan bakar dengan oktan 92, diklaim bisa mencapai di atas 130 km/jam. Hanya saja, salah satu kelemahan dari mesin karbu motor ini adalah di beberapa momen, motor ini mengalami 'kehabisan nafas' di rpm antara 5000-7000. Sehingga, sedikit sentuhan modifikasi pada karbu akan sangat direkomendasikan.6. Onderdil
Secara onderdil motor ini memiliki harga yang relatif sama dan beberapa lebih murah dibandingkan dengan motor yang sejenis. Dan secara jumlah juga besar. Ditambah lagi dengan dukungan pemesanan via online akan sangat memudahkan penggunanya.Salah satu kemudahan lain yang bisa didapatkan apabila pemilik motor tidak dapat menjangkau dealer Minerva adalah dengan melakukan kanibal onderdil dengan onderdil motor merk yang lainya.Harga dari sparepart dari motor-motor Minerva bisa dilihat di link berikutini.



7. Harga
New R 150 VX memiliki harga on the road yang jauh lebih murah dibandingkan dengan merk-merk mayoritas lainnya. Malah bisa dibilang, dengan reputasi yang belum bisa dibandingkan motor Jepang, misal, New R 150 VX akan memberikan keuntungan finansial yang berlebih, terlebih dengan kualitas yang sama sekali tidak kalah dengan produk lainnya.New R 150 VX dihargai sebesar Rp 17.500.000 on the road Jakarta, tambahan biaya menyesuaikan dengan domisili konsumen.